Studi Tiru Pelaksanaan Satu Data Ke Pemkot Surakarta

Screenshot_20220407-115754_InstagramScreenshot_20220407-115722_InstagramScreenshot_20220407-115732_Instagram

Bappeda Kab. Pemalang bersama OPD terkait mengadakan studi tiru pelaksanaan Satu Data ke Pemkot Surakarta. Dalam sambutanya Kepala Bappeda Kab. Pemalang, Sujarwo, SE., MM. menyatakan bahwa Pemkab Pemalang telah menerbitkan Peraturan Bupati Nomor 23 Tahun 2021 tentang Penyelenggaraan Satu Data Indonesia (SDI) Tingkat Kabupaten Pemalang. “Melalui pertemuan ini kami ingin melihat dan mengidentifikasi best practices pengelolaan data pembangunan daerah Pemkot Surakarta untuk diadopsi.“ungkapnya. Sujarwo, SE., MM. juga menegaskan bahwa pengelolaan data yang baik dan ketersediaan data yang akurat merupakan salah satu pilar dalam mewujudkan visi misi Kabupaten Pemalang, yaitu Adil, Makmur, Agamis, dan Ngangeni.
Sementara itu Kepala Bappeda Kota Surakarta, Ir. Sri Wardhani Poerbowidjojo, MT. menjelaskan bahwa implementasi SDI di Pemkot Surakarta telah dimulai sejak 2019. “Saat ini Pemkot Surakarta telah memiliki portal data statistik sektoral dan geospasial yang menyajikan pelbagai data pembangunan daerah dan dapat diakses oleh masyarakat” ungkapnya. Di samping itu, Pemkot Surakarta juga telah menggunakan E-SIK (Sistem Informasi Kesejahteraan), E-SIK merupakan inovasi lokal yang membantu dalam menentukan penerima manfaat bantuan sosial dan jaminan sosial seperti bantuan RTLH dan JKN-PBI. ”Basis data E-SIK merupakan perpaduan DTKS dan DTKS yang telah diverifikasi dan divalidasi oleh Tim koordinasi Penanggulangan Kemiskinan Daerah (TKPKD) tingkat kota hingga tingkat kelurahan” tutur Zakaria, pegiat sosial Jalatera, lembaga kemasyarakatan mitra Pemkot Surakarta yang membantu mengembangkan aplikasi tersebut. Menurutnya, selama ini pemanfaatan E-SIK telah mampu meminimalisasi ketidaktepatsasaran program bansos di Kota Surakarta.
Sementara itu Kepala BPS Kab. Pemalang, Mimik Nurjanti, S.Si, M.Si, yang juga hadir dalam pertemuan tersebut menyampaikan bahwa BPS Kabupaten Pemalang sebagai pembina data siap untukberkolaborasi dengan Pemkab Pemalang dalam mengembangkan tata kelola Satu Data di Kab. Pemalang

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *