Sedekah Bumi Desa Wisata Bulakan (DEWI NADULANG) Kecamatan Belik

Sedekah bumi adalah suatu upacara adat yang melambangkan rasa syukur kepada Tuhan yang telah memberikan rezeki melalui bumi berupa segala bentuk hasil bumi. Upacara ini sebenarnya sangat populer di Indonesia, khususnya di Pulau Jawa.

Acara yang digelar secara sederhana ini merupakan sebuah tradisi di Desa Bulakan yang diadakan secara turun temurun setiap tahun sebagai wujud rasa syukur kepada Alloh atas karunia berupa sumber mata air yang begitu melimpah yang sampai saat ini tetap lestari dan bermanfaat untuk kehidupan masyarakat Desa Bulakan dan sekitarnya.

Pada rangkaian acara Sedekah Tuk ini terdapat beberapa kegiatan, seperti ziarah ke makam leluhur yang ada di Hutan Candi Batur, berdo’a memohon kepada Alloh akan hasil bumi yang berlimpah bisa terus sampai anak cucu warga Desa Wisata Bulakan.

Kepala Desa Bulakan Sigit Pujiono, S.Hut berharap, acara ini terus rutin dilaksanakan, jangan sampai hilang sehingga budaya yang ada di desa tetap lestari.

Dalam kesempatan ini BDS PEL-FEDEP Bappeda Kabupaten Pemalang ikut menghadiri acara sedekah bumi dan kirabnya di Desa Wisata Bulakan Kecamatan Belik sebagai salah satu anggota Klaster Pariwisata pada program PEL-FEDEP Bappeda Kabupaten Pemalang.
Slide2

Slide3

Slide4

Slide5

Slide6

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *